Menu

Rabu, 25 Juni 2014

KENAIKAN KELAS

    Ada yang beda dengan pengumuman kenaikan kelas pada tahun ini. Kalau pada tahun - tahun sebelumnya pengumuman kenaikan kelas sesuai kalender pendidikan, untuk tahun ini dimajukan. Rencana semula di kaldik hari Sabtu, tanggal 28 Juni 2014, maju menjadi hari Kamis tanggal 26 Juni 2014. Kenaikan kelas idealnya memakai pola yang diterapkan oleh para guru anak saya, para guru SD tersebut membuatkan penghargaan kepada semua siswa jadi bukan hanya yang rangking tetapi seluruh siswa dalam kelas tersebut. Jadi semua siswa dipesankan dan diberikan trophy/piala dengan ucapan Selamat atas Prestasinya. Hebatkan?
     Di antara para guru selalu menuntut dan mewajibkan setiap peserta didik untuk meningkatkan prestasinya, apa pernah kita benar - benar menghargai prestasi tersebut? Pernahkah kita bayangkan seorang siswa telah berusaha sekuat tenaga untuk mendapat nilai dan prestasi  tetapi tetap saja nilainya segitu - gitu aja. Kita cenderung menghargai siswa/anak kita ketika dia mendapat nilai yang tinggi atau juara padahal kita tetap menghargai seberapapun nilai yang dicapai siswa. Seberapapun tinggi kemajuan tersebut kita perlu mengapresiasinya. Proses perlu kita hargai, proses perlu kita apresiasi sehingga anak kita mendapatkan semua nilai tersebut dengan proses yang tepat dan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar yang membangun sangat berguna tidak hanya bisa mencaci tetapi berikan juga solusi